Plesiran Ke Umah Kayu Hutan Pinus Songgon-Sragi Banyuwangi

Obyek wisata Umah Kayu (Rumah Pohon) di area Songgon-Sragi Banyuwangi merupakan destinasi wisata yang layak anda kunjungi bersama keluarga maupun bersama orang terdekat anda.
Plesiran Ke Umah Kayu Songgon-Sragi Banyuwangi
Sebetulnya saya bukan orang yang begitu menyukai plesiran, namun karena di banyuwangi saat ini sedang bergairah untuk menciptakan obyek wisata baru, maka saat ini saya bisa menemui banyak destinasi wisata baru dan salah satunya Umah Kayu, atau masyarakat awam lebih menyebut Rumah Pohon. sehingga saya pun tertarik untuk melihat seperti apa konsep wisata yang disajikan.

Lokasi wisata Rumah Pohon ini sebetulnya tidak terlalu jauh dari tempat tinggal saya. kebetulan saya bertempat tinggal di tepi jalur menuju arah ke Gunung Raung. jadi hanya tinggal melaju kebarat kurang lebih sekitar 10km, maka saya sudah bisa sampai ke wisata Umah Kayu tersebut.
Dikarenakan pada tanggal 8 bulan maret 2017 kemarin, PLN dirumah sedang ada pemadaman yang cukup lama, maka saya beserta istri dan anak ber-inisiatif menghabiskan waktu untuk bermain-main ke tempat wisata yang baru ini.

Perlu diketahui, wisata Rumah Pohon ini jaraknya cukup berdekatan dengan wisata arung jeram Karo, sedangkan letak Karo berada diatas arung jeram X-Badeng.
jadi di sekitar area ini ada dua wisata arung jeram, yakni X- Badeng dengan Karo. jadi apabila kalian ingin sekaligus menikmati wisata arung jeram dan sambil menikmati wisata Umah Kayu, maka tidak akan membutuhkan waktu yang banyak untuk mengakses kedua tempat wisata tersebut.

Plesiran Ke Umah Kayu Songgon-Sragi Banyuwangi
Putri kecil saya senang sekali ketika diajak naik ke umah kayu
So far... menurut saya obyek wisata Umah Kayu ini sangat tepat untuk dijadikan tempat berlibur untuk anggota keluarga, atau mungkin tepat digunakan untuk acara-acara seperti gathering bersama teman-teman anda.
Karena suasana obyek wisata Umah Kayu cukup sejuk dan nyaman untuk dijadikan tempat berlibur. terlebih lagi di beberapa area wisata sudah dihias dengan sentuhan artistik seperti payung yang digantung dan bola-bola bergelantungan diantara pepohonan pinus. sehingga nuansa seni-nya terlihat lebih kental dan memanjakan mata.

Menurut saya, tempat ini juga sangat layak untuk dijadikan lokasi photoshoot entah itu untuk Prewedding atau kebutuhan yang lain. mengingat sentuhan artistik yang saya lihat cukup indah dipandang sembari dibalut pohon-pohon pinus yang semakin menambah nilai artistiknya.

wisata rumah pohon sragi banyuwangi
pas untuk area photoshot
Selain itu, banyak fasilitas hiburan yang bisa kalian nikmati, seperti wisata berkuda, ada juga wisata mengelilingi kebun pinus menggunakan mobil jeep serta tempat hiburan anak-anak yang lain.
Dengan tiket masuk hanya 5000 rupiah per-orang (sudah termasuk parkir). kalian bisa menikmati kesejukan udara segar hutan pinus yang letaknya hampir di kaki gunung raung.

Untuk kalian yang berlibur namun tidak membawa bekal, juga tidak perlu khawatir, di tempat wisata umah kayu ini sudah berdiri banyak tempat makan dan cafe. serta fasiltas umum seperti wc umum pun juga tersedia. jadi kalian sudah tidak perlu repot-repot lagi membawa makanan dari rumah.

Sebetulnya menurut saya tidak ada yang lebih sih dari obyek wisata Umah Kayu ini, mengingat sebelum dibangun menjadi tempat wisata seperti ini, dulu-nya saya juga sering bermain ke tempat ini bersama teman-teman untuk mencari ikan. dan tentunya masih lebih hijau dari kondisi sekarang ini. seru lah... terlebih di tepi sungai terdapat kebun selada.
untung hingga sekarang saya masih bisa melihat hijaunya kebun selada di area tepi sungai hutan pinus ini.

kebun selada di area tepi sungai wisata umah kayu sragi banyuwangi
Kebun selada di tepi sungai
Rute untuk menuju area wisata ini tidak lah sulit. apabila kalian berangkat dari kota genteng, maka cukup berangkat menuju ke arah desa temuguruh, hingga utara pasar gendoh.
Sesampai anda dipasar gendoh, kalian bisa berjalan ke utara sampai ke pertigaan ke arah desa sragi yang berada di kiri jalan.

Dari pertigaan gendoh tujuan sragi tersebut, kalian bisa menuju ke arah barat hingga sampai lapangan bola di daerah sragi, tepat setelah lapangan, kalian akan menemukan pertigaan menuju ke arah desa songgon. lalu kalian bisa menuju ke arah songgon sampai menemukan pertigaan di desa sumber bulu.
di area ini, kalian bisa bertanya pada penduduk sekitar tentang lokasi wisata umah kayu tersebut.

Akses-nya juga cukup mudah, karena jalur menuju wisata ini sudah beraspal mulus. meski tidak sampai ke lokasi wisata, kalian tidak perlu khawatir, karena aspal yang rusak tidaklah begitu parah kerusakannya. sehingga bila kalian mengendari kendaraan apapun masih merasakan kenyamanan.

Tunggu apalagi? bila kalian ingin merasakan suasana hiburan yang sejuk dan asri, segera buktikan sendiri untuk mengunjungi tempat wisata ini.

Post a Comment

© Tips Kunci. All rights reserved. Premium By NiaDzgn